Ubinan Padi Di Desa Tamban

 


Ubinan adalah cara untuk mengetahui perkiraan hasil panen tanaman padi atau palawija melalui penentuan sampel, pengukuran dan penimbangan hasil. Berdasarkan rata-rata sampel hasil ubinan tersebut maka dapat diperkirakan hasil panen suatu daerah sesuai dengan komoditas yang telah diubin.

Khusus untuk wilayah Kecamatan Pakel, tepatnya di Desa Tamban, kegiatan pengambilan ubinan dilakukan pada tanggal 3 Januari 2021 di Lokasi lahan sawah desa bersama dengan PPL Desa Tamban Srini,SP  dan Tim BPP Kecamatan Pakel. Ubinan dilakukan di lahan sawah milik pak Riyadi Pengurus Poktan setempat yang dijadikan lokasi. 


Adapun data hasil ubinan yang diperoleh adalah sebagai berikut :
Petak ubinan : 2.5 x 2.5 m
Jarak tanam padi : sistem tegel (20x20) cm
Berat ubinan : 7.81 kg
Jumlah rumpun : 71
Jenis varietas : Ciherang

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pelatihan Literasi Usaha

Pelatihan Rencana Usaha BDSP PAKEL

Pelatihan lanjutan Pertanian pembuatan pakan ternak ruminansia BDSP PAKEL